Minta Maaf pada Orangtua yang Sudah Meninggal
Kusnadi merasa sangat menyesal. Selama bertahun-tahun, ia tidak mau pulang ke rumah orangtuanya. Empat tahun lalu, ia sempat bersitegang dengan orangtuanya karena permasalahan pilihan istri. Namun sayang, saat ia ingin meminta maaf, ternyata orangtuanya sudah meninggal 2 tahun lamanya.
Pertanyaan
Bagaimana cara menghilangkan dosa karena durhaka pada orangtua yang telah meninggal dunia?
Jawaban
Untuk tuntutan di akhirat karena telah durhaka pada orangtua, tetap tidak bisa dihilangkan. Namun sebaiknya, yang ia lakukan adalah dengan menyesali perbuatannya dan memperbanyak istigfar. Serta selalu memperbanyak melakukan ibadah-ibadah yang pahalanya dihadiahkan untuk orangtuanya.
Referensi
فتاوي النواوي (۲۲٤) - مَسْأَلَةُ : إِذَا كَانَ الْإِنْسَانُ عَاقًا لِوَالِدَيْهِ وَمَاتَا سَاخِطَيْنِ عَلَيْهِ فَمَا طَرِيْقُهُ إِلَى إِزَالَةِ ذَلِكَ وَإِسْقَاطِ مُطَالَبَتِهِمَا لَهُ فِي الْآخِرَةِ ؟ الْجَوَابُ : أَمَّا مُطَالَبَتُهُمَا لَهُ فِي الْآخِرَةِ فَلَا طَرِيْقَ إِلَى إِبْطَالِهَا وَلَكِنْ يَنْبَغِي لَهُ بَعْدَ النَّدْمِ عَلَى ذَلِكَ أَنْ يُكْثِرَ مِنَ الْإِسْتِغْفَارِ لَهُمَا وَالدُّعَاءِ وَأَنْ يَتَصَدَّقَ عَنْهُمَا إِنْ أَمْكَنَ وَأَنْ يُكْرِمَ مَنْ كَانَا يُحِبَّانِ إِكْرَامَهُ مِنْ صَدِيقٍ لَهُمَا وَنَحْوِهِ وَأَنْ يَصِلَ رَحِمَهُمَا وَأَنْ يَقْضِيْ دَيْنَهُمَا أَوْ مَا تَيَسَّرَلَهُ مِنْ ذَلِكَ.