Doa Buka Puasa Berdasarkan Hadis
Nderekngaji - Saat seorang Muslim sedang menjalankan ibadah puasa, terdapat banyak sunnah dan amalan baik yang dapat dilakukan. Salah satunya adalah ketika hendak berbuka, disunnahkan baginya untuk membaca doa sebelum memulai makanan berbuka.
Doa berbuka puasa dapat bervariasi sesuai dengan kebaikan yang diinginkan, namun terdapat beberapa doa yang dicontohkan oleh Rasulullah yang lebih disarankan untuk diamalkan. Salah satunya adalah doa "allahumma laka shumtu".
Adapun bacaan doa buka puasa adalah sebagai berikut:
اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَااَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ
Artinya: “Ya Allah karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, kepada-Mu aku berserah dan dengan rezeki-Mu aku berbuka (puasa), dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih.”
Dalil Doa Buka Puasa Allahumma Laka Shumtu
Dalam agama Islam, berdzikir dan berdoa dianggap sebagai bentuk ibadah yang penting. Landasan hukum mengenai anjuran untuk berdzikir dan berdoa telah dijelaskan dengan cukup jelas.
Berdoa kapan pun dan di mana pun, selama itu merupakan doa yang baik, merupakan hal yang diperbolehkan. Doa bisa dilakukan dalam bahasa Arab maupun bahasa lain yang lebih mudah dipahami dan dimengerti.
Ketika seseorang ingin berbuka puasa, tidak ada larangan bagi umat Muslim untuk berdoa dengan berbagai doa yang mengandung kebaikan. Namun, dalam hal doa berbuka puasa, telah ada beberapa doa yang redaksinya telah diajarkan oleh Rasulullah SAW. Oleh karena itu, disarankan untuk menggunakan doa-doa yang sudah dicontohkan tersebut sebagai prioritas.
Dalil doa buka puasa
Dalil doa buka puasa allahumma laka shumtu adalah sebagai berikut:
عَنْ مُعَاذِ بْنِ زُهْرَةَ أَنَّهُ بَلَغَهُ أَنَّ النَّبِىَّ -صلى الله عليه وسلم- كَانَ إِذَا أَفْطَرَ قَالَ « اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ ». (رواه أبو داود)
Artinya, “Telah sampai kepada Muadz bin Zuhrah bahwa jika Nabi shalallahu alaihi wasallam berbuka maka berdoa: “Ya Allah, hanya untuk Mu aku berpuasa, atas rezeki Mu aku berbuka” (HR Abu Dawud)
Doa-doa Buka Puasa Lainnya Sesuai Sunnah
Selain doa "allahumma laka shumtu", terdapat beberapa doa buka puasa lain yang bersumber dari hadits dan dianjurkan untuk dibaca oleh umat Muslim saat berbuka puasa. Doa-doa ini dapat ditemukan dalam kitab hadits Al-Adzkar karya Imam Nawawi.
1. Hadis riwayat Abu Daud
ذَهَبَ الظَّمأ، وابْتَلَّتِ العُرُوْقُ، وَثَبَتَ الْأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ تَعَالَى
Artinya, “Lenyap sudah rasa haus dan dahaga, juga urat-urat tubuh telah menjadi basah, serta imbalan pahala ditetapkan kalau Allah swt menghendaki”.
2. Hadis riwayat Ibnu Sunni
الحمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَعَانَنِيْ فَصُمْتُ، وَرَزَقَنِيْ فَأَفْطَرْتُ
Artinya, “Segala puji bagi Allah yang telah memberikanku inayat (pertolongan) sehingga aku dapat berpuasa, dan yang menganugerahiku rezeki untuk berbuka”.
3. Hadis Riwayat Abu Daud
اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ، وَعَلى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ
Artinya, “Ya Allah, karena-Mu aku berpuasa, dan atas rezeki dari-Mu aku berbuka”.
4. Hadis riwayat Ibnu Majah
اللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ بِرَحْمَتِكَ الَّتِيْ وَسِعَتْ كُلَّ شَيْءٍ أَنْ تَغْفِرَ لِيْ
Artinya, “Ya Allah, aku benar-benar memohon kepada-Mu, dengan segenap rahmat-Mu yang memenuhi segala sesuatu, supaya Engkau berkenan mengampuni aku”.
5. Hadis riwayat Ibnu Sunni
اللَّهُمَّ لَكَ صُمْنَا، وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْنَا، فَتَقَبَّلْ مِنَّا، إِنَّكَ أَنْتَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ
Artinya, “Ya Allah, kami berpuasa karena Engkau, kami pun berbuka dengan rezeki pemberian-Mu, maka terimalah puasa kami, sesungguhnya Engkau Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui”.
Demikian semoga benfanfaat dan jangan lupa dishare ke media sosialmu ya
Baca juga: Hadis tentang puasa